Ketik misal : ayam, bihun, khas padang, khas palembang

Kamis, 03 September 2015

Resep Membuat Soto Khas Cirebon

etik iskundarti
Advertisement
Advertisement

Resep Soto Khas Cirebon – Anda pasti sudah tidak asing lagi dengan hidangan soto. Makanan yang satu ini dapat Anda jumpai di beberapa daerah dengan ciri khasnya masing-masing. Ada soto daging sapi, soto babat, soto ayam, soto mie dan masih banyak lagi. Soto kali ini juga datang dari Cirebon, Jawa Barat. Tetap dengan bahan utama ayam, Cirebon menghadirkan soto dengan rasa yang tiada duanya. Walaupun sama-sama menggunakan ayam sebagai bahan utama pembuatan soto, dijamin soto yang satu ini akan memanjakan lidah Anda dan membikin Anda ketagihan.

Rasa yang dihadirkan berdasarkan resep soto khas Cirebon memang sangat istimewa. Apalagi di kota asalnya, makanan ini dijual dengan harga yang relatif murah, tidak menguras kantong Anda. Kalau Anda sudah merasakannya, pasti akan melayang dibuai kenikmatan yang sangat lezat oleh rasa soto ini. Jadi, tunggu apa lagi. Siapkan dapur Anda untuk memuaskan rasa penasaran lidah Anda.

Resep Soto Khas Cirebon
Resep Soto Khas Cirebon 
Membuatnya sangat mudah, apalagi jika Anda sudah membaca resep soto khas Cirebon ini. Anda tidak akan kewalahan. Buatlah bersama orang terkasih agar memasak menjadi lebih istimewa dan cepat. Perhatikan bahan-bahan dan cara pembuatannya berikut ini.

Bahan:

  • ½ kg ayam kampung
  • 1400 mililiter air
  • 3 buah kentang, kupad dan potong dadu
  • 150 gram bihun yang diseduh dengan air panas
  • ½ butir jeruk nipis yang diperas dan diambil airnya
  • 150 gram tauge
  • 2 batang daun bawang, potong kecil
  • 5 lembar daun kol yang diiris halus
  • 1 sendok teh kaldu ayam instan
  • Minyak goreng secukupnya

Bumbu Halus:

  • 4 butir kemiri
  • 1 ½ sdt garam
  • 5 siung bawang putih
  • 1 sdt lada butir
  • 3 cm kunyit

Bumbu Lain:
  • 2 sdm kecap manis
  • 2 batang serai yang dimemarkan
  • 5 lembar daun jeruk, buang bagian tengahnya
  • 2 lembar daun salam
  • 3 cm jahe yang dimemarkan
  • 4 cm lengkuas yang dimemarkan

Bahan Pelengkap:

  • Sambal
  • Telur rebus
  • Bawang goreng

Cara Membuat:

  1. Cuci ayam sampai bersih. Lalu rebus sampai matang dan empuk.
  2. Tiriskan dan suwir-suwir dagingnya sesuai selera
  3. Panaskan minyak dan tumis bumbu halus dengan serai, lengkuas, daun jeruk, daun salam dan jahe sampai tercium aromanya atau sampai matang.
  4. Tuang air, kaldu ayam dan kentang kemudian masak lagi sampai kentang empuk
  5. Tambahkan tauge, kol, daun bawang dan daging ayam yang sudah disuwiri. Tambah kecap dan air perasan jeruk nipis. Didihkan sebentar, kemudian angkat
  6. Siapkan mangkuk saji dan letakkan bihun. Siram bihun dengan kuah soto beserta isinya. Jangan lupa taburi bawang goreng sesuai selera.

Sajikan selagi masih hangat dengan telur rebus untuk menemaninya. Anda juga bisa menambahkan kecap, sambal dan emping agar cita rasanya terasa sempurna. Baca Juga : Resep Membuat Soto Ayam Khas Tasikmalaya

Resep soto khas Cirebon sangat memuaskan, bukan? Jika iya, simpan resep soto khas Cirebon ini dan coba di waktu lainnya.

0 komentar:

Posting Komentar

Terimakasih Sudah berkunjung di blog saya :)

Komentar yang tertib ya :D