Ketik misal : ayam, bihun, khas padang, khas palembang

Rabu, 14 Oktober 2015

Resep Membuat Ndog Gludug Khas Jogja

etik iskundarti
Advertisement
Advertisement

Resep Ndog Gludug Khas Jogja – Ndog gludug. Nama yang sangat unik. Tahu tidak, di kue khas Jogja ini memiliki nama lain di Banyumas, yakni kue nopia. Kenapa dinamakan ndog gludug? Dalam bahasa Jawa, ndog itu artinya telur, di adaptasi dari bentuk kue ini yang memang bundar seperti telur putih atau telur ayam kampung. Rasanya jangan ditanya lagi, jelas nikmat tiada tara. Kalau Anda sudah pernah mencobanya pasti tidak akan meragukan kekhasan rasanya.

Bagi Anda yang belum merasakan kenikmatannya, jangan khawatir. Sebab, resep ndog gludug khas Jogja sudah hadir membantu Anda menyajikan hidangan atau camilan yang bisa disantap di waktu santai maupun dijadikan suguhan di hari raya itu. Tenang saja, karena semua bahan dan bumbunya mudah didapat, cara pembuatannya pun juga gampang diterapkan.
Ndog Gludug Khas Jogja
Ndog Gludug Khas Jogja
Untuk menghasilkan hidangan tersebut dengan rasa yang nikmat dan khas, Anda perlu membaca dan menyimak setiap kata yang ada pada resep ndog gludug khas Jogja di bawah ini.

Bahan Isi:

  • 1000 gram gula merah, disisir
  • 800 gram tepung terigu dengan protein rendah
  • 150 gram air
  • 100 gram coklat bubuk
  • 65 gram susu kental manis
  • 33 gram magrarin
  • Minyak goreng secukupnya

Bahan Kulit:

  • 375 gram gula pasir
  • 1500 gram terigu dengan protein sedang
  • Vanili secukupnya
  • Air secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya

Cara Membuat:

  1. Langkah pertama, buatlah isiannya terlebih dahulu dengan menghaluskan gula merah sampai benar-benar halus kemudian mencampurkannya bersama terigu dan bahan-bahan isi lainnya.
  2. Aduk adonan tersebut sampai rata dan diamkan selama beberapa menit sampai agak mengeras
  3. Olesi permukaan adonan isi dengan minyak lalu diamkan.
  4. Kemudian buatlah kulit dengan me-mixer semua bahannya. Anda juga bisa menguleni adonan tersebut sampai rata dan kalis serta didiamkan seperempat jam
  5. Ambil adonan setengah sendok makan atau diukur menjadi 10 gram dan dibiarkan 10 menit
  6. Lalu pipihkan sampai tipis dan isi menggunakan adonan isi tadi. Kemudian bulat dan rekatkan agar tidak merekah saat dioven.
  7. Tata adonan tersebut di loyang dan panaskan oven dengan api bawah serta diamkan selama 25 menit
  8. Angkat dan sajikan di piring saji
  9. Ndog gludug siap dinikmati

Mudah, bukan membuatnya dengan resep ndog gludug khas Jogja? Kalau Anda sedang bersantai sambil membaca buku atau menonton TV, kan jadi bisa menyantap makanan ini. Tambahkan juga teh hangat atau kopi untuk menjadi teman makan ndog gludug. Santai Anda jadi berarti dengan adanya makanan tersebut. Baca Juga : Resep Membuat Kue Moto Kebo Khas Jogja

Untuk Anda yang sedang memasak dengan resep ndog gludug khas Jogja di atas, semoga hidangan Anda berhasil dan bisa memuaskan seisi rumah. Teruslah berlatih membuat hidangan yang enak dan berkualitas. Salam koki!

0 komentar:

Posting Komentar

Terimakasih Sudah berkunjung di blog saya :)

Komentar yang tertib ya :D