Ketik misal : ayam, bihun, khas padang, khas palembang

Rabu, 24 Februari 2016

Resep Membuat Tempe Goreng Balado Khas Riau

etik iskundarti
Advertisement
Advertisement

Resep Tempe Goreng Balado Khas Riau – Tempe merupakan bahan makanan yang banyak dicari setiap hari. Walaupun sederhana, makanan ini memiliki rasa yang sangat nikmat sekaligus mengenyangkan dan baik untuk kesehatan. Tempe juga mudah diolah menjadi hidangan istimewa, seperti yang paling sederhana yaitu tempe penyet, lodeh tempe dan tempe goreng biasa tentunya. Tapi, Riau memiliki hidangan berbahan utama tempe yang bisa membuat Anda tertarik mencicipinya.

Sebelumnya telah kami bahas salai selais balado, yaitu hidangan ikan salai yang dimasak bersama bumbu-bumbu balado. Kini ada juga tempe goreng balado. Meskipun namanya tempe goreng balado, isiannya bisa dibilang sangat lengkap. Mulai dari buncis, udang serta petai yang menjadi pelengkap sekaligus memberikan sensasi rasa gurih dan nikmat. Apalagi kalau diolah dengan resep tempe goreng balado khas Riau, Anda tidak perlu ragu dengan kekhasan rasanya.
Tempe Goreng Balado Khas Riau
Tempe Goreng Balado Khas Riau
Jika ingin mengolah hidangan tersebut, Anda harus membaca keseluruhan isi resep tempe goreng balado khas Riau. Bahan-bahan yang digunakan tidaklah rumit dan prosesnya juga tidak memakan waktu yang lama.

Bahan:

  • 300 gram tempe, potong-potong kotak kecil
  • ½ ons buncis, potong kecil
  • ½ ons udang jerbung
  • 10 buah petai, belah menjadi dua bagian
  • ½ liter air
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 1 sendok makan air asam Jawa dari 1 sendok teh asam Jawa dicampur 1 sendok makan air
  • 1 ¼ sendok teh garam
  • Minyak goreng secukupnya

Bumbu Halus:

  • 1 buah tomat
  • 2 buah cabai merah keriting
  • 3 buah cabai merah besar
  • 3 siung bawang putih
  • 6 butir bawang merah

Cara Membuat:

  1. Langkah pertama adalah menyiapkan bahan-bahan dan bumbu untuk membuat tempe goreng balado khas Riau
  2. Berikutnya, silahkan mengupas udang, mengerat kepalanya dan sisakan ekornya. Cuci sampai bersih
  3. Cuci juga potongan buncis serta petai. Kemudian sisihkan dulu untuk menggoreng tempe menggunakan minyak panas secukupnya hingga berkulit
  4. Angkat lalu tiriskan dan sisihkan dulu. Panaskan minyak kembali untuk menumis bumbu halus bersama petai sampai harum
  5. Tambahkan udang jerbung, aduk-aduk hingga berubah warna. Masukkan tempe dan buncis sembari tetap diaduk
  6. Tuangkan air bersama gula pasir, garam serta air asam Jawa. Aduk-aduk dan masak sebentar hingga meresap sempurna
  7. Angkat lalu tempe goreng balado bisa Anda sajikan di piring saji. Hidangan siap dihidangkan dan dinikmati

Baca Juga : Resep Membuat Bilandango Khas Gorontalo
Resep tempe goreng balado khas Riau di atas bisa Anda sajikan untuk 5 orang. Dengan hidangan ini, Anda tidak perlu menambah sajian lain lagi sebagai pelengkap makan siang. Semoga Anda kenyang dan salam koki!

0 komentar:

Posting Komentar

Terimakasih Sudah berkunjung di blog saya :)

Komentar yang tertib ya :D