Ketik misal : ayam, bihun, khas padang, khas palembang

Sabtu, 16 Mei 2015

Cara Membuat Celimpungan Khas Palembang

Advertisement
Advertisement

Cara Membuat Celimpungan Khas Palembang – Banyak orang yang mengenal hanya pempek makanan asli Palembang, padahal masih ada banyak makanan khas Palembang, salah satunya bernama celimpungan. Celimpungan terbuat dari tepung yang dicampur dengan ikan tenggiri, dimasak dan disajikan dengan lontong. Karena rasanya yang enak, pada hari raya, celimpungan menjadi menu wajib di hari raya.
Cara Membuat Celimpungan Khas Palembang
Cara Membuat Celimpungan Khas Palembang
Sekilas celimpungan mirip dengan pempek, yang berbeda adalah kuah dan bentuknya. Kuahnya terbentuk dari santan kuning yang diracik dengan bumbu-bumbu khas Palembang. Sedangkan celimpungan terbuat dari adonan ikan yang dibentuk tipis dan pipih. Biasanya celimpungan dimakan dengan sambal goreng dan juga lontong. Nah, daripada penasaran langsung saja kita cek cara membuat celimpungan khas Palembang berikut ini:

Bahan membuat celimpungan khas Palembang

  • 400 gr ikan tenggiri
  • 100 gr tepung kanji
  • 2 sdt garam
  • 1 sdt gula pasir
  • Air matang secukupnya
  • 3 sdm minyak goreng

Bahan yang dihaluskan

  • 6 siung bawang putih
  • 8 butir bawang merah
  • 6 butir kemiri yang telah disangrai
  • 1 ½ sdt ketumbar yang telah disangrai
  • 1 sdt jintan yang disangrai
  • 2 cm kunyit yang disangrai
  • 4 lembar daun salam
  • 2 cm laos yang dimemarkan
  • Jahe yang dimemarkan
  • 3 butir cengkih
  • 100 ml santan kelapa dari kelapa 1 butir
  • Garam dan gula secukupnya
  • Bawang merah goreng

Cara membuat celimpungan

  1. Adonan ikan: Campurkan semua bahan untuk adonan ikan (ikan tenggiri,tepung kanji/sagu, garam, gula pasir dan air). Aduk hingga rata dan kalis dan tambahkan minyak goreng secukupnya. Uleni hingga kalis dan bentuk adonan ikan menjadi bola-bola ikan yang pipih memanjang. Masak dalam air yang mendidih hingga matang. Angkat bola-bola ikan tersebut lalu tiriskan. (adonan ikan yang telah matang akan mengapung)
  2. Kuah celimpungan: Siapkan minyak yang telah dipanaskan. Tumis lengkuas, jahe, daun salam, cengkih dan juga bumbu yang telah dihaluskan (bawang merah, kemiri, ketumbar, kunyit dan bawang putih). Tambahkan garam, santan dan gula pasir secukupnya. Aduk dan masak hingga santan mengental.
  3. Setelah santan mulai kental, ambil bola-bola ikan dan masukkan dalam kuah celimpungan. Aduk terus hingga meresap dan santan kembali mendidih.
  4. Angkat masukkan dalam piring/mangkok saji.
  5. Berikan taburan bawang merah goreng. Sajikan selagi panas.


Demikianlah resep dan cara membuat celimpungan Palembang yang kami sajikan. Selain cocok disajikan untuk hari raya, celimpungan juga sangat cocok dimakan untuk sajian malam hari bersama keluarga. Agar lebih menggugah selera, sajikan celimpungan khas Palembang ini dengan lontong dan juga kerupuk. Selamat mencoba !

2 komentar:

Terimakasih Sudah berkunjung di blog saya :)

Komentar yang tertib ya :D