Ketik misal : ayam, bihun, khas padang, khas palembang

Minggu, 17 Mei 2015

Resep Ikan Bakar Sambal Mangga Khas Riau

Advertisement
Advertisement

Resep Membuat Ikan Bakar Sambal Mangga Khas Riau – Buah mangga yang matang atau mengkal memang segar dan juga dirasa sangat nikmat. Ketika inilah rasa manis buah mangga berada di level yang paling tinggi dan rasa masam nya tersamarkan dengan sangat sempurna. Karenanya banyak banyak orang memilih buah mangga yang lebih matang untuk dikonsumsi langsung daripada yang masih muda.

Buah mangga yang masih muda memang memiliki rasa sedikit sepat dan masam. Namun, sebagian orang beranggapan rasa asam yang terkandung dalam buah mangga muda inilah yang menjadi daya tarik, khususnya bagi ibu-ibu yang sedang hamil muda. Buah mangga muda sendiri bisa dikonsumsi menjadi berbagai macam olahan, salah satu yang paling terkenal adalah sambal buah mangga.
Ikan Bakar Sambal Mangga Khas Riau
Ikan Bakar Sambal Mangga Khas Riau
Sambal buah mangga mempunyai rasa asam, manis dan pedas. Sensasi rasanya yang unik memberikan kesan tersendiri bagi para penikmatnya. Sambal buah mangga ini sangat cocok jika disajikan dengan olahan menu yang dibakar seperti ikan atau daging dan juga nasi putih yang hangat. Sambal mangga muda terbilang cukup terkenal dan ini bisa ditemukan di berbagai daerah di Indonesia. Nah, kali ini kita akan membuat sambal mangga  muda dan ikan bakar yang berasal dari Riau. Memang di tiap daerah banyak yang menyajikan sambal mangga, namun rasanya pasti berbeda dengan sambal mangga muda Riau ini. Nah untuk itu, disini kami berikan resep khusus untuk membuat sambal mangga muda dan juga teman makannya, yaitu ikan bakar.

Baca Juga : Resep Cara Membuat Gulai Ikan Patin Khas Riau

Lebih lengkapnya, langsung simak resep ikan bakar sambal mangga dibawah ini:

Bahan yang dibutuhkan
Nila 3 ekor
Garam secukupnya
Merica bubuk ¼ sdt
Air perasan jeruk nipis 1 sdt
Minyak secukupnya

Bumbu ikan bakar
Bawang putih 2 siung yangdicincang dengan halus
Kecap manis 3 sdm
Saus cabai 2 sdm
Saus tomat 1 sdm
Merica ¼ sdt
Garam secukupnya
Minyak goreng secukupnya

Bahan sambal mangga muda
Mangga muda 150 gr yang disawut
Cabai merah keriting 8 buah
Bawang merah 3 butir
Cabai merah rawit 4 buah
Terasi 1 sdt yang digoreng
Garam secukupnya
Gula merah sisir 1 sdm

Cara membuat
1.Ikan bakar: siapkan wadah dan lumuri ikan dengan merica bubuk, garam dan juga air perasan jeruk nipis dan diamkan. Siapkan wajan berisi minyak lalu goreng nilah hingga sedikit kering. Angkat, dan lumuri dengan bumbu olesan. Bakar dengan api kecil hingga beraroma harum.
2.Sambal mangga muda: siapkan bahan kemudian tumbuk cabai rawit, cabai merah, terasi, gula, garam. Tambahkan sedikit minyak panas kemudian masukkan mangga muda. Aduk dan campur adonan sambal menjadi satu.
3.Atur dalam piring saji dan sajikan ikan bakar sambal mangga.

Demikian resep ikan bakar sambal mangga ala Riau, bagaimana? Jika kamu suka dan penasaran, langsung saja praktikkan resep diatas. Selamat mencoba !

0 komentar:

Posting Komentar

Terimakasih Sudah berkunjung di blog saya :)

Komentar yang tertib ya :D